February 24, 2024 | Other Activities
Halo Sobat Data.
Pada hari Rabu, 21 Februari 2024. BPS Kabupaten Kutai Barat telah melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) untuk publikasi Kabupaten Kutai Barat dalam Angka 2024. Acara diawali dengan sambutan dari Kepala BPS Kabupaten Kutai Barat, Lutfi Muta'ali, SE, MM. Kemudian dilanjutkan pemaparan materi Website Bapak Data oleh Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kutai Barat Rustam, SE, M. Si.
Tak lupa juga BPS Kabupaten Kutai Barat memberikan apresiasi kepada OPD dan Lembaga yang telah mengisi data yang lengkap dan up-to-date.
Acara bertujuan untuk melakukan pengumpulan dan rekonsiliasi data yang didapatkan dari OPD dan Lembaga yang ada di Kabupaten Kutai Barat. Harapannya adalah dengan kegiatan ini, publikasi Kabupaten Kutai Barat dalam Angka 2023 dapat bermanfaat bagi seluruh pihak, terutama OPD dan Lembaga
yang ada di Kabupaten Kutai Barat.
BPS-Statistics Indonesia
Pelopor Data Statistik Terpercaya untuk SemuaBadan Pusat Statistik Kabupaten Kutai Barat Jl. Sendawar Raya (Jalur II) No. 4 Kompleks Perkantoran Sendawar Telp. (0545) 4046036 Kode Pos 75776 e-mail : bps6402@mailhost.bps.go.id Facebook : BPS Kab. kutai Barat