IPM Kab. Kutai Barat 2021 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kutai Barat

Saat ini website Badan Pusat Statistik sedang dalam proses integrasi dengan sistem internal, mohon maaf apabila beberapa layanan kami mengalami gangguan terutama pada koleksi publikasi yang kami sajikan.

Untuk Berita dan Update terkait Rekrutmen Calon Mitra BPS Kab. Kutai Barat, dapat dilihat di akun instagram resmi BPS Kubar atau contact person (081255030595)

Untuk update informasi terbaru kegiatan BPS Kubar, ikuti akun instagram Resmi BPS Kubar

IPM Kab. Kutai Barat 2021

IPM Kab. Kutai Barat 2021

29 Desember 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


2021 sudah hampir berlalu. Walau demikian, Indonesia masih terus berjuang dan beradaptasi ditengah pandemi. Berbagai skenario dan kebijakan telah dilakukan pemerintah hingga pada tahun 2021 ini, Indonesia mengalami perbaikan pada beberapa aspek kehidupan. Seperti peningkatan nilai IPM ( Indeks Pembangunan Manusia) yang diwakikan oleh dimensi 𝘱𝘦𝘯𝘥𝘪𝘥𝘪𝘬𝘢𝘯, dimensi 𝘶𝘮𝘶𝘳 𝘱𝘢𝘯𝘫𝘢𝘯𝘨 𝘥𝘢𝘯 𝘩𝘪𝘥𝘶𝘱 𝘴𝘦𝘩𝘢𝘵, dan dimensi 𝘴𝘵𝘢𝘯𝘥𝘢𝘳 𝘩𝘪𝘥𝘶𝘱 𝘺𝘢𝘯𝘨 𝘭𝘢𝘺𝘢𝘬. Pada dimensi umur panjang dan sehat yang diwakili oleh UHH (usia harapan hidup), Kutai Barat mengalami peningkatan menjadi sebesar 73,1 tahun. Sehingga dapat diartikan, seorang bayi yang lahir di Kutai Barat diharapkan mampu terus hidup hingga mencapai usia 73,1 tahun. Dimensi pendidikan yang digambarkan melalui HLS ( Harapan Lama Sekolah) dan RLS (Rata-Rata Lama Sekolah) juga mengalami pertumbuhan jika dibandingkan dengan tahun 2020. RLS Kutai Barat pada tahun 2021 sebesar 8,7 tahun atau dapat diartikan rata-rata lama waktu yang ditempuh penduduk Kutai Barat hingga menyelesaikan pendidikan nya adalah selama 8,7 tahun atau hingga menyelesaikan tahun ke 2 di SMP. Sedangkan HLS Kutai Barat tahun 2021 sebesar 13,02 tahun. Sehingga dapat dikatakan bahwa penduduk berusia 7 tahun di Kutai Barat diharapakan mampu menempuh pendidikan nya hingga 13,02 tahun, atau hingga menyelesaikan semester 1 perkuliahan. Lalu dari dimensi ekonomi, penduduk Kutai Barat memiliki pengeluaran perkapita pertahun yang disesuaikan sebesar Rp. 10.062.000
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

 Pelopor Data Statistik Terpercaya untuk SemuaBadan Pusat Statistik Kabupaten Kutai Barat Jl. Sendawar Raya (Jalur II) No. 4 Kompleks Perkantoran Sendawar Telp. (0545) 4046036 Kode Pos 75776 e-mail : bps6402@mailhost.bps.go.id Facebook : BPS Kab. kutai Barat

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik